Saturday, July 7, 2012

Aturan Penulisan Nama dan Kode Warna

Sama halnya dalam MS. Office Word, HTML pun dapat mengubah warna teks dan bagian-bagian lainnya seperti latar (background) dan garis pembatas. Untuk menggunakan warna dalam dokumen HTML, kamu bisa menempuh salah satu di antara tiga cara berikut:

  1. Nama warna (color names)

  2. Heksadesimal (hexadecimal)

  3. RGB (Red, Green, Blue)

Nama Warna (color names)
Untuk menggunakan cara ini, kamu hanya perlu mengetahui nama-nama warna dalam bahasa Inggris, seperti “red” untuk merah; “blue” untuk biru; dan “yellow” untuk kuning.


Contoh penulisannya seperti berikut,
  1. <html>
  2. <head>
  3. <title>Ceuk saha HTML susah ?!</title>
  4. </head>
  5. <body bgcolor="red">
  6. <h1><font color="yellow">Aduh bingung!</h1>
  7. <p><font color="white"> bla… bla… bla…</p>
  8. </body>
  9. </html>

Menurut www.w3schools.com, terdapat kurang lebih 147 nama warna untuk HTML. Namun warna standar ada 17, yakni: aqua, black, blue, fuchsia, gray, grey, green, lime, maroon, navy, olive, purple, red, silver, teal, white, dan yellow.

Seperti halnya dalam MS. Office Word, HTML pun dapat mengubah warna teks dan bagian-bagian lainnya seperti latar (background) dan garis pembatas.

Kelebihan menggunakan cara ini ialah lebih mudah diingat. Namun, terkadang tidak didukung oleh semua browser, sehingga satu nama warna bisa ditampilkan berbeda pada browser tertentu.

Heksadesimal (hexadecimal)
Kode warna heksadesimal merupakan kombinasi dari tanda # (pagar) diikuti dengan enam digit angka (dari 0 hingga 9) dan atau huruf dari (dari A hingga F), misalnya #000000, #AB678F, dan #CC3300.

Kita bisa mengganti nama warna pada contoh sebelumnya dengan heksadesimal seperti terlihat pada contoh berikut:
  1. <html>
  2. <head>
  3. <title>Belajar HTML itu mudah!</title>
  4. </head>
  5. <body bgcolor="#CC3300">
  6. <h1><font color="#FFFFCC">Aduh bingung!</h1>
  7. <p><font color="#FFFFFF"> bla… bla… bla…</p>
  8. </body>
  9. </html>

Warna dalam heksadesimal ini bisa ditulis dengan huruf kapital atau kecil. Tidak ada perbedaan!

Untuk heksadesimal yang memiliki nilai sama seperti #FFFFFF atau #00000 bisa disingkat penulisaanya menjadi #FFF dan #000. Demikian juga untuk nilai seperti #CC3300 bisa disingkat menjadi #C30. Namun nilai seperti #FFFFCC tidak bisa disingkat menjadi #FFC!

Cara kedua ini adalah yang direkomendasikan karena didukung oleh semua browser.

RGB (Red, Green, Blue)
Warna RGB merupakan kombinasi dari warna Red (merah), Green (hijau), dan Blue (biru). Masing-masing daro ketiga warna ini dapat memiliki nilai 0 hingga 255. Nilai 0 berarti hitam dan nilai 255 berarti putih.

Contoh penulisan warna model RGB ini diawali dengan menuliskan kata “rgb” diikuti dengan tanda kurung buka dan kurung tutup yang berisi nilai untuk masing-masing dari ketiga warna tadi yang dipisahkan dengan koma. Berikut contoh penulisannya:
  1. <html>
  2. <head>
  3. <title>Belajar HTML itu mudah!</title>
  4. </head>
  5. <body bgcolor="rgb(255, 255, 255">
  6. </html>

Cara penulisan warna dengan model RGB ini tidak direkomendasikan karena tidak support pada semua jenis browser. Meskipun demikian, kamu tetap perlu mengetahuinya dan tetap bisa menggunakannya jika memang mau!

Terinspirasi oleh: Bang Joe Alfaraby

No comments: